LAMPUNG TIMUR | lensanews.id
Guna menjaga tali silaturahmi sesama warga dalam lingkungan bermasyarakat, Kepala Desa Kali Bening hadiri acara Tasayakuran kelahiran bayi di dusun desa setempat. Pada Minggu (19/05/2024).
Menurut Sumijo, acara Tasyakuran ini merupakan kegiatan yang menunjukkan rasa syukur kepada Allah SWT atas kelahiran anak.
Sumijo, selaku Kepala Desa Kali Bening dalam kehadirannya pada acara itu menyampaikan ucapan selamat atas lahirnya putri ke 2 ( Dua_Red) dari bapak Andi.
” Selamat buat Ustad Andi atas kelahiran anak yang ke Dua semoga menjadi anak yang Solehah, Aamiin,” singkat Sumijo.
kemudian itu, Andi selaku tokoh masyarakat dan juga sekaligus sebagai Ustad di desa setempat, mengakui bahwa acara yang di gelarnya merupakan ucapan rasa syukur dan ucapan terima kasihnya pada Tuhan Yang Maha Esa atas kelahiran putrinya yang ke Dua (2_red).
” Alhamdulillah, mengucap syukur pada alloh atas kelahiran anak saya yang ke dua ini, dan terima kasih kepada bapak kepala Desa Kalibening beserta warga masyarakat yang sudah datang menghadiri acara Tasyakuran ini, hanya Alloh yang dapat membalasnya sebagai ladang amal ibadah kita semua pada Alloh SWT, Aamin,” pungkas Ustad Andi.
(Red)