LAMPUNG TIMUR | lensanews.id
Diketahui, Rutan Kelas IIB Sukadana kembali menggelar Pembinaan Jasmani yakni senam pagi bersama. Bertempat di Lapangan dalam Rutan Sukadana, tampak para WBP mengikuti senam sehat dengan ceria dan penuh semangat. Sabtu (27/01/2024).
Kemudian itu, selain Warga Binaan, kegiatan senam pagi juga diikuti oleh Kepala Rutan Sukadana, Abdul Aziz, Jajaran Pejabat Struktural dan Petugas lainnya yang penuh antusias mengikuti kegiatan senam bersama WBP.
Sementara itu, kegiatan dimulai pada pukul 08.00 – 09.30 WIB yang dipimpin oleh Instruktur Senam dari WBP Wanita. Senam Sehat ini merupakan salah satu bentuk pembinaan fisik dan jasmani yang diperoleh WBP selama menjalani masa pembinaan di Rutan Sukadana.
Setelah itu, Kepala Rutan, Abdul Aziz menyampaikan kepada seluruh Warga Binaan agar menjaga pola hidup sehat dengan banyak berolahraga.
Beliau juga berpesan kepada seluruh Warga Binaan agar mengikuti kegiatan ini dengan serius dan sungguh-sungguh.
“Diharapkan dengan terselenggaranya kegiatan senam pagi rutin bagi Warga Binaan ini dapat menjaga serta meningkatkan kesehatan dan kebugaran WBP sehingga dapat menjalani kegiatan pembinaan dengan baik,” ujar Karutan.
(Red)