Lensanews.id | MEDIA CENTER KODIM
Upacara peringatan Hari Desa Nasional 2026 yang mengambil tema “Bangun desa bangun Indonesia, Desa terdepan untuk Indonesia” digelar serentak diberbagai lokasi di Kabupaten Lampung Timur, Kamis (15/01/2026).
Kehadiran Babinsa jajaran Kodim 0429/Lamtim di masing-masing wilayah pada upacara peringatan Hari Desa Nasional tahun 2026 merupakan wujud nyata sinergi antara TNI dengan seluruh elemen masyarakat dalam rangka membangun desa.
Peringatan Hari Desa Nasional Tahun 2026 menjadi momentum strategis untuk meneguhkan peran desa sebagai fondasi utama dalam pembangunan daerah dan nasional. Desa memiliki kontribusi yang sangat penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, peningkatan kualitas sumber daya manusia, serta pemerataan pembangunan yang berkeadilan.
Peringatan ini juga sejalan dengan Asta Cita ke-6 Presiden RI, yakni membangun dari desa dan dari bawah untuk pemerataan ekonomi dan pemberantasan kemiskinan. Melalui Hari Desa Nasional, pemerintah mendorong desa menjadi motor utama pembangunan nasional.
Kodim 0429/Lamtim sebagai Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil) berkomitmen untuk terus memperkuat sinergi dan kemitraan dengan pemerintah desa melalui peningkatan kolaborasi lintas sektor, pemberdayaan masyarakat dalam rangka mendorong desa-desa di Kabupaten Lampung Timur menjadi lebih maju, mandiri, dan berdaya saing.
Dandim 0429/Lamtim Letkol Inf Danang Setiaji, S.I.P., M.I.P dalam keterangannya mengungkapkan, melalui semangat kebersamaan dan partisipasi aktif seluruh pemangku kepentingan, diharapkan pembangunan desa dapat berjalan secara optimal dan berkelanjutan, sehingga berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Mari bersama-sama memperkuat peran desa sebagai pusat pertumbuhan dan kemajuan demi terwujudnya Kabupaten Lampung yang semakin makmur dan sejahtera”,
Lebih lanjut Dandim menyampaikan, ketika desa kuat, maka ketahanan sosial, ekonomi, dan budaya bangsa akan semakin kokoh untuk mewujudkan Indonesia yang mandiri, adil, dan sejahtera.
“Dengan semangat Hari Desa tahun 2026, bersama desa mari kita dukung dan wujudkan Asta Cita Bapak Presiden Prabowo,” pungkasnya. (Pendim0429).












