BERITA TERKINIPESAWARAN

Pemkab Pesawaran Bagikan 1.000 Bendera Merah Putih di Simpang Tugu Pengantin

204
×

Pemkab Pesawaran Bagikan 1.000 Bendera Merah Putih di Simpang Tugu Pengantin

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072

lensanews.id ✓ PESAWARAN 

Gerakan Pembagian Sepuluh Juta Bendera Merah Putih Tahun 2025 yang digagas Pemerintah Republik Indonesia menyasar pada pengguna jalan di kawasan Simpang Tugu Pengantin, jalan Ganjaran, Kecamatan Gedong Tataan, Senin, (11/08/2025).

Adapaun Bendera yang dibagikan Pemerintah Kabupaten Pesawaran bersama Polres Pesawaran sebanyak 1.000 bendera.

Aksi ini menjadi bagian dari gerakan nasional yang digelar serentak di seluruh Indonesia menjelang peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-80.

Di Pesawaran sendiri, pembagian bendera dilakukan secara langsung kepada pengendara roda dua dan roda empat, dan langsung dipasangkan di kendaraan para pengguna jalan.

Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona yang diwakili Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Syukur, S.Ag., MM, mengatakan, kegiatan ini bertujuan menumbuhkan dan memperkuat semangat nasionalisme masyarakat akan kecintaan kepada NKRi.

“Hari ini kita bersama Polri dan beberapa OPD membagikan 1.000 bendera kepada pengendara. Harapannya, ini bisa menambah rasa cinta tanah air dan memperkokoh persatuan bangsa,” ucap Syukur.

Seyogyanya, gerakan pembagian bendera diharapkan menjadi simbol keterlibatan seluruh elemen masyarakat dalam merayakan kemerdekaan, sekaligus mengingatkan pentingnya menjaga persatuan di tengah keberagaman.

Kegiatan ini juga dihadiri Kepala Dinas Perhubungan Ahmad Syafei, S.Pd., M.Pd., Camat Gedong Tataan Darlis, S.E., serta Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho beserta jajaran. (Indra).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *